TANGERANG – Semangat menghafal Al-Qur’an terus berkobar di lingkungan Institut Daarul Qur’an (Idaqu). Prestasi membanggakan kali ini datang dari salah satu mahasiswi Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Hanifa Rahma, yang berhasil menyelesaikan Tasmi’ Al-Qur’an Bil Ghoib 10 Juz untuk kategori Juz 1 hingga 10 pada hari ini, Selasa, 24 Desember 2025.
Hanifa Rahma merupakan mahasiswi Semester 3 (tiga) dari Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI). Keberhasilannya dalam melantunkan hafalan 10 juz tanpa melihat mushaf ini menjadi bukti nyata kualitas pendidikan di Idaqu, khususnya melalui program LENTERA (Lembaga Tahfizh Qur’an).
Program Tasmi’ ini merupakan bagian dari komitmen Institut Daarul Qur’an dalam menjaga kualitas mahasiswanya. Capaian ini juga diharapkan menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya khususnya mahasiswa PGMI untuk terus menghafal Al-Qur’an di tengah kesibukan perkuliahan. Prodi PGMI Idaqu berkomitmen untuk menciptakan pendidik pendidik unggul yang berjiwa Qur’ani.